akah Anda pernah merasa begitu terbebani? Pernahkah Anda mengalami masalah dan tidak mudah dengan cepat menemukan solusinya? Apakah Anda selama ini merasa lebih sering mengalah pada keadaan? Hmm… mungkin anda sering menyepelekan beberapa hal di bawah ini. Mari kita lihat, mana diantara 5 hal berikut ini yang mungkin sering Anda toleransi sehingga kadang membuat hidup Anda terbebani.
Seringkali dalam kehidupan ini kita merasa benar-benar menghadapi masalah sulit dan semuanya tiba-tiba terasa berat. Rasanya masalah tersebut menempel di kepala Anda sepanjang hari. Membuat pagi hari Anda terasa lebih berat untuk dijalani, lebih sering melamun saat perjalanan, bahkan terbawa sampai di waktu seharusnya Anda fokus pada pekerjaan. Anda yang tadinya ceria, tiba-tiba bermuram durja dan cepat terpancing emosi. Ini adalah hal yang wajar ketika Anda menghadapi masalah sulit dalam hidup.
Di bawah ini adalah beberapa hal penyebab masalah yang sering Anda toleransi dalam kehidupan. Berusaha untuk mengendalikan hal di bawah ini akan jauh memperingan masalah Anda dan membuat Anda memiliki kendali pernuh terhdapnya.
1. Kenali dan Identifikasi Orang-orang Iri Hati
“Haters don’t really hate you, they hate themselves, because you’re a reflection of what they wish to be” ― Yaira N
Mengenali dan mengidentifikasi orang-orang yang terlihat iri pada Anda mungkin terkesan paranoid. Akan tetapi, kehadiran orang ini sungguh akan menyedot energi Anda jika tak disikapi dengan bijak. Meskipun berat, Anda harus menghindar dan melindungi diri untuk tidak gampang terbawa arus dan tersedot energi positifnya.
Anda adalah orang yang hebat dan cemerlang sehingga membuat beberapa orang mungkin merasa iri dan senang melihat kesusahan Anda. Jika anda kurang lihai menyikapinya, hari yang indah terpaksa hancur hanya karena tindakan menyebalkannya yang seharusnya tidak perlu Anda ambil hati.
Ingatlah bahwa orang seperti ini hanyalah penonton. Mungkin ia bingung apa yang harus diraihnya sehingga membuat ia sibuk mengurusi masalah orang lain. Jalan terus! Tinggalkan orang ini di belakang Anda.
2. Jangan Penuhi Semua Harapan Orang Lain
“Saya tidak tahu kunci sukses, tetapi kunci kegagalan adalah mencoba menyenangkan setiap orang”’ (Bill Cosby)
Memenuhi setiap keinginan orang lain dan menuruti apapun keinginan mereka bukan hanya menyebabkan Anda stres berat. Hal ini juga membatasi potensi diri Anda yang luar biasa. Kadangkala dalam hidup kita menemui keinginan diri yang bertolak belakang dengan keinginan orang lain. Kadang dalam hidup, ada beberapa orang yang sangat ingin menentukan dan mendikte kehidupan Anda. Jangan pernah toleransi hal ini jika Anda ingin hidup dengan tenang.
Mungkin Anda pernah didikte untuk menjadi seorang dokter, untuk itu Anda dituntut agar bisa masuk jurusan kedokteran. Atau mungkin ada orang yang sangat ingin Anda menjadi pegawai negeri ketimbang pegawai swasta. Mungkin juga ide bisnis cemerlang Anda pernah ditolak mentah-mentah oleh keluarga yang sangat menginginkan Anda jadi pekerja kantoran. Kita semua pasti pernah memiliki pengalaman yang sama.
Tidak ada orang lain yang tau kemampuan dan kapabilitas Anda kecuali diri anda sendiri. Mungkin saran yang mereka berikan adalah baik dan ditujukan untuk kesuksesan Anda, namun tetaplah Anda seorang yang mampu mengukur kemampuan diri anda.
Kita tidak harus selalu menuruti keinginan orang lain. Bahkan, kita tak akan pernah bisa membahagiakan semua orang. Apa jadinya jika anda menjalani hidup yang sepenuhnya berisi dikte orang lain. Anda tidak harus selalu yakin dan mengikuti saran orang lain. Anda harus menentukan sikap. Buatlah batasan dalam diri Anda. Tidak semua keinginan orang lain harus kita penuhi, yang ada nanti malah stress sendiri.
Masa depan yang cerah akan selalu terbentang bagi mereka yang berani ambil sikap dan mengenali dirinya sendiri.
3. Jangan Campurkan Masa lalu dan Masa Kini
Sudah bukan rahasia lagi bahwa kita masing-masing pernah mengalami kegagalan dan sakit di masa lalu. Entah itu dalam masalah karir, cinta, maupun keluarga. Akan tetapi, jangan izinkan masa lalu anda menghantui Anda saat ini sehingga membuat hari-hari yang indah menjadi penuh ketakutan akan hadirnya hal buruk itu lagi. Mungkin Anda pernah merasa khawatir dan membayangkan terlalu berlebihan semua kenangan buruk di masa lalu. Apa yang sudah terjadi, telah tertinggal jauh di belakang. Jangan izinkan ia untuk mencampuri hidup Anda saat ini. Biarkan ia jadi pelajaran berharga bagi Anda. Jadikan ia sebagai navigator bagi Anda agar tak masuk ke dalam lubang yang sama kedua kalinya.
4. Jangan Menyerah Pada Tujuan
Kegagalan hanyalah buah dari kurangnya ketekunan. Jika Anda tidak pernah menyerah, Anda tidak akan pernah mengenal kata gagal karena menyerah itu sendiri adalah kegagalan. Sesederhana itu. Kita hanya terjebak dari definisi kebanyakan orang tentang kegagalan. Kehilangan uang, mengalami kerugian atau kehilangan waktu yang sudah Anda investasikan bukanlah bentuk kegagalan. Selalu ada kurva pembelajaran dalam hidup
Saat-saat jatuh di bawah adalah pertanda Anda akan dipersiapkan untuk naik lebih tinggi dari sebelumnya. Ibarat mengayuh sepeda kita merasa berat saat berada di tanjakan dan lebih mudah saat turunan, ketika Anda merasa hidup sedang berat dan banyak tantangan, itu berarti Anda sedang naik level.
Dalam perjalanan kehidupan, kita akan mendapati diri kita memiliki keinginan yang berubah-ubah. Tak mengapa, jalani saja dan gunakan seluruh kelebihan yang melekat dalam diri Anda. Mulailah dari hal yang Anda suka dan Anda bisa. Tidak masalah ketika di tengah jalan seiring dengan pengalaman, Anda menemukan hal yang lebih menarik untuk dicapai. Memimpikan istana megah lalu berakhir dengan resort indah di tepi laut bukanlah hal yang buruk.
5. Jika Pekerjaan atau Atasan Anda Saat ini membuat stress, tinggalkan segera!
Dapat dipahami bahwa beralih profesi atau meninggalkan pekerjaan yang sudah mapan merupakan hal yang menakutkan bagi kebanyakan orang. Hal yang paling dikhawatirkan bagi banyak orang adalah pikiran bahwa sulit untuk mendapatkan pekerjaan pengganti. Tapi, satu hal yang harus Anda pahami adalah rezeki dari tuhan itu pasti. Selalu ada pilihan di luar sana yang mungkin tak pernah Anda bayangkan sebelumnya. Yakinlah dan bermantap diri ketika memang beban anda sudah tidak bisa ditoleransi lagi. Buat apa terus menerus larut dalam pekerjaan yang hanya membuat anda stress dan melemahkan energi anda dari hari ke hari?
Ada sebuah penemuan yakni dr Mayumi Ito di New York University juga menjelaskan keadaan seseorang yang sedang mengalami stress akan memicu proses penuaan dini pada orang muda. Selain itu, stres karena pekerjaan juga dapat menyebabkan orang yang tadinya pintar dan cemerlang menjadi bodoh. Hal ini biasa diberi istilah Cortical Inhibition.
Jika pekerjaan yang harusnya anda jalankan dengan penuh ide dan kreativitas berubah menjadi keluhan, buat apa dipertahankan lagi? Berhentilah dan mulai membangun kecintaan terhadap karir yang anda inginkan. Ada pepatah mengatakan “Jangan minum air dari sumur yang anda ludahi dan jangan ludahi sumur yang airnya akan anda minum”
Jangan pernah mencela dan mengeluhkan pekerjaan yang memberikan sumber penghidupan untuk anda. Jika anda memang sudah tidak menyukainya, jangan jadikan ia sumber penghasilan anda.
Anda harus yakin bahwa diri anda memiliki potensi dan tidak bisa direndahkan begitu saja. Mungkin selama ini anda belum menyadari potensi diri apa saja yang anda miliki. Galilah potensi. Lamarlah pekerjaan yang anda sukai. Tenang saja, penghidupan di luar sana sungguh tak terbatas untuk anda.
Tapi penting bagi Anda untuk mengingat kembali tujuan atau impian dalam karir Anda sehingga Anda tetap memiliki arah dan tidak asal melamar pekerjaan begitu saja.
Semoga artikel sederhana ini bermanfaat untuk Anda. Teruslah berkarya dan buang jauh-jauh penyebab kegagalan Anda. Silahkan sebarkan artikel ini kepada teman dan keluarga Anda